Download Surat An Nas Mp3 Dari 15 Qori’ Terbaik

Download Surat An Nas Mp3 – Tahukah anda saat ini sudah banyak sekali anak usia dini yang lancar ketika membaca Al-Quran. Bahkan sebagian besar dari mereka ada yang menghafalkan Al Quran sampai 30 juz. Bagi seorang anak yang sudah menghafal Al-Quran, maka orang tuanya akan diberi mahkota yang cahayanya melebihi sinar matahari.

Oleh karena itu alangkah baiknya jika kita mengajarkan bacaan Al-Quran pada putra putri kita. Namun hal ini mungkin sulit untuk di praktekkan, sebab anak zaman sekarang sudah banyak yang kecanduan dengan ponsel android. Untuk mengatasi hal seperti ini anda bisa mendownloadkan murottal Quran diponsel android putra putri anda.

Surat An Nas dan Artinya

Di dalam Al-Quran terdiri dari 114 surat dan surat an nas memasuki urutan yang ke-114 atau urutan terakhir dan bisa disebut sebagai surat penutup. Surat an nas terdiri dari 6 ayat, surat ini termasuk surat Makkiyah yaitu salah satu surat yang diturunkan di kota Mekkah. Sama seperti surat al falaq yang diturunkan di kota Mekkah.

Disebut surat an nas karena diambil dari kalimat an nas yang selalu diulang-ulang dalam surat tersebut. Surat an nas artinya adalah”Manusia”, dan di dalamnya menerangkan tentang manusia yang meminta perlindungan kepada Allah SWT dari godaan syaitan yang terkutuk. Untuk lebih jelasnya anda bisa langsung membaca isi kandungan surat an nas dibawah.

Tauhkah anda orang yang mengamalkan surat an nas maka akan diberi pertolongan oleh Allah SWT. Khususnya pada waktu pagi dan sore sebaiknya anda membaca surat an nas, al falaq dan al ikhlas masing masing 3 kali. Dengan begitu anda akan terjaga dari godaan syaitan yang terkutuk. Lalu apa anda sudah hafal surat an nas?

Jika belum maka hafalkanlah mulai dari sekarang, sebab surat an nas memiliki keutamaan yang bermanfaat bagi umat manusia. Dan ketika menghafal surat an nas anda dapat secara langsung melihat mushaf Al-Quran atau dengan cara mendengarkan murottal surat an nas mp3. Karena di internet sudah banyak beredar murottal yang dibacakan oleh para Qori’ terkenal.

Selain dapat menghafalkan surat an nas dengan seringnya mendengarkan murottal Al Quran maka kita akan dapat mengikuti nada murottal tersebut. Oleh karena itu segeralah anda mendownload murottal surat an nas melewati alat media yang anda miliki, baik itu handphone, laptop, atau sebagainya.

Bacaan Surat An Nas Arab

Sebagai umat muslim kita disunnahkan untuk membaca Al-Quran minimal 3 ayat dalam sehari. Jika anda sibuk bekerja maka luangkanlah sedikit waktu untuk membaca Al-Quran. Dan kami juga menyediakan bacaan surat an nas yang terdiri dari 6 ayat dan bisa anda baca langsung dibawah ini.

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم

قُلْ أَعُوذُ بِرَبِّ النَّاسِ

مَلِكِ النَّاسِ

إِلَٰهِ النَّاسِ

مِنْ شَرِّ الْوَسْوَاسِ الْخَنَّاسِ

الَّذِي يُوَسْوِسُ فِي صُدُورِ النَّاسِ

مِنَ الْجِنَّةِ وَالنَّاسِ

Surat An Nas Latin

Selain membagikan bacaan surat an nas dengan tulisan arab, kami juga menyediakan bacaan surat an nas dengan tulisan latin. Sehingga dapat membantu anda yang belum bisa membaca Al-Quran dengan tulisan arab. Dan dibawah ini merupakan bacaan surat an nas dengan tulisan latin.

Bismi-llahi ar-raḥmani ar-raḥimi

1. qul a’ụzu birabbin-nas

2. malikin-nas

3. ilahin-nās

4. min syarril-waswasil-khannas

5. allazi yuwaswisu fi sudurin-nas

6. minal-jinnati wan-nas

Arti Surat An Nas

Setelah mengetahui bacaan surat an nas alangkah baiknya jika anda mengetahui arti dari surat an nas. Kami telah menuliskan arti dari surat an nas, berikut dibawah ini.

Dengan menyebut nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang

1. Katakanlah (Muhammad): “Aku berlindung kepada Tuhannya manusia,

2. Rajanya manusia,

3. Sesembahannya manusia,

4. Dan aku berlindung dari jeleknya bisikan syaitan yang bersembunyi,

5. yang membisikkan kejelekkan didalam hatinya manusia,

6. Dari golongan jin dan manusia.

Download Surat An Nas Mp3

Bagi kamu yang ingin memiliki murottal surat an nas mp3, di bawah ini kami sudah menyediakan link download murottal bersuara merdu dari 15 Qori’ terbaik.

Download juga:

Nama Qori’Link Download
Abdullah Ali BasfarDownload
Abdullah Al MathrudDownload
Abdul Kareem Al HazmiDownload
Abdurrahman As SudaisDownload
Abu Bakar As SyathiriDownload
Ahmad Ali Al AjmiDownload
Aziz AliliDownload
Hani Ar Rifa’iDownload
Maher Al Mu’aiqlyDownload
Mahmood Ali AlbanaDownload
Muhammad AyubDownload
Saad Al GhamidiDownload
Salah BukhatirDownload
Yasser Al Dosari (Doussary)Download
Ziyad PatelDownload

Itulah beberapa murottal yang dapat kami sampaikan hari ini, semoga bermanfaat bagi para tahfidz Qur’an yang telah mendownload murottal-murottal di atas.

Isi Kandungan Surat An Nas

Selain mengetahui bacaan dan arti dari surat an nas, kita supaya memahami isi yang terkandung di dalam surat tersebut. Sebenarnya isi kandungan surat dengan arti surat itu tidak jauh berbeda. Hanya saja isi kandungan surat merupakan penjelasan dari ayat-ayat yang ada didalam surat tersebut, termasuk surat an nas.

Setiap isi kandungan surat ada yang panjang dan ada yang pendek tergantung pada jumlah ayat pada surat tersebut. Salah satunya seperti surat ali imran, surat ini memiliki jumlah ayat yang sangat banyak. Sehingga isi yang terkandung di dalam juga panjang. Namun kali ini kamu akan membahas isi kandungan dari surat an nas.

Isi yang terkandung didalam surat an nas ayat 1-3 adalah, sebelum meminta atau berdo’a kepada Allah SWT hendak nya kita supaya memuji-Nya terlebih dahulu. Yaitu seperti mengucapkan tasbih, tahlil, dan takbir sebagai rasa hormat kepada-Nya. Dengan tujuan agar Allah SWT mengasihani dan meridhoi hambanya yang sedang berdo’a atau meminta.

Adapun ayat 4-6 berisi tentang do’a seorang hamba kepada Tuhannya, yang isinya adalah meminta perlindungan kepada Allah SWT dari bisikan bisikan syaitan yang terkutuk. Yaitu yang membisikkan kejelekan atau keragu raguan didalam hati manusia. Dan yang membisikkan itu dari golongan jin dan manusia itu sendiri.

Oleh karena itu kita supaya selalu berdzikir kepada Allah SWT serta selalu berdo’a agar dijauhkan dari bisikan bisikan syaitan yang terkutuk. Dan juga supaya menjauhi lahan termasuk mendengarkan musik atau lagu, sebaiknya anda mendengarkan murottal quran saja yang bermanfaat nagi diri anda. Salah satunya seperti mendengarkan murottal surat na nas.

Leave a Comment