Download Surat Al Balad Mp3 dari 10 Qori’ Terbaik Dunia

Download Surat Al Balad Mp3 – Selain membaca Al-Qur’an salah satu cara untuk menikmati Al-Qur’an adalah dengan mendengarkannya. Website kami Emhapedia telah membagikan murottal surat-surat di dalam Al-Qur’an.

Salah satunya adalah murottal Surat Ar Rahman, dan pada artikel kali ini kami membagikan murottal surat Al Balad yang dibacakan oleh para qori’ terbaik. Dan ada beberapa penjelasan tentang surat Al Balad serta isi kandungannya.

Anda bisa menambah pengetahuan dengan membaca pengertian surat Al Balad beserta isi kandungannya dan itu akan bermanfaat bagi pembacanya. Selain itu, anda juga bisa langsung mendownload surat Al Balad merdu yang telah kami sediakan.

Pengertian Surat Al Balad

Harta yang diperoleh manusia itu semua adalah pemberian dari Allah, dan Allah berkuasa atas harta tersebut. Namun kebanyakan manusia menganggap bahwa harta yang dia dapatkan itu adalah hasil usahanya sendiri, padahal Allah bisa kapan saja mengambil harta tersebut.

Bahkan manusia mengatakan dengan bangga “Aku telah mengeluarkan harta yang banyak”, dia menyangka bahwa tidak seorangpun yang melihat perbuatannya. Akan tetapi Allah adalah Dzat yang Maha Mengetahui, sehingga seluruh perbuatan manusia akan diketahui oleh Allah.

Untuk itu bagi anda yang telah diberi harta yang lebih oleh Allah, alangkah baiknya jika anda menyedekahkan kepada orang yang kurang mampu. Dan bagi anda yang diberi harta yang cukup oleh Allah, maka sebaiknya anda selalu bersyukur atas apa yang diberikan-Nya.

Karena telah dijelaskan di dalam Al-Qur’an surat Ibrahim ayat 7 yang artinya “Jika kamu bersyukur maka akan Aku (Allah) tambah (nikmat). Tetapi sebaliknya jika kamu kufur (atas nikmat-Ku) maka ingatlah bahwa siksa-Ku sangatlah pedih”.

Untuk mengetahui lebih dalam anda bisa membaca isi kandungan surat Al Balad. Karena di dalam surat Al Balad Allah telah menunjukkan 2 jalan kepada manusia yaitu jalan untuk menuju kebaikan dan jalan untuk menuju kesengsaraan.

Surat Al Balad ada kaitannya dengan Surat Asy Syams, karena surah Asy Syams menerangkan bahwa Allah telah menunjukkan 2 jalan. Yaitu jalan kefasikan dan jalan ketakwaan. Orang yang berjalan dijalan kefasikan mereka akan rugi dan orang yang berjalan dijalan ketakwaan akan berbahagia.

Apakah anda mengetahui bagaimana bacaan surat Al balad? Jika belum anda bisa memutar surat Al Balad mp3 yang telah kami sediakan. Dan ada beberapa penjelasan lainnya tentang surat Al balad berikut ini.

Surat Al Balad termasuk salah satu golongan surat Makkiyah, yang menandakan surat ini diturunkan di Kota Mekkah. Surat Al Balad terdiri dari 20 ayat yang terletak pada juz 30 dan berdekatan dengan Surat Al Fajr.

Dinamakan Al Balad karena diambil dari penggalan ayat pertama dalam surat tersebut. Dalam bahasa Arab surat Al Balad memiliki arti “Negeri” yang dimaksud negeri adalah Kota Mekkah. Surat Al Balad memasuki urutan surat ke-90 dalam Al-Qur’an.

Download Surat Al Balad Mp3

Sudah banyak dijumpai orang yang membagikan murottal Al-Qur’an melewati media sosial, yaitu seperti Youtube, Facebook, Blog, atau Twitter. Termasuk website Quranlite.id juga membagikan surat Al Balad mp3 dengan suara merdu.

Bagi anda yang sedang mencari lagu untuk membaca Al-Qur’an, maka anda bisa memilih nada bacaan yang kami sediakan. Karena pada artikel kami terdapat bacaan Al-Qur’an yang dilantunkan oleh beberapa qori’ terbaik yang sedang populer.

Salah satu qori’ yang sedang populer adalah Misyari Rasyid, dia memiliki suara dan nada bacaan yang terdengar merdu. Ada 2 versi murottal Al-Qur’an yang dibagikan di media sosial, yaitu murottal versi anak-anak dan versi dewasa.

Lantunan ayat suci Al-Qur’an yang dibacakan Misyari Rayid termasuk murottal versi dewasa. Sedangkan murottal versi anak-anak adalah lantunan ayat suci Al-Qur’an yang dibacakan oleh qori’ cilik, yaitu seperti Muhammad Thaha Al Junayd dan Ahmad Saud.

Download juga: Surat Yasin MP3

Anda bisa menirukan nada bacaan para qori’ tersebut diatas dengan cara sering mendengarkan murottal yang dibacakan oleh mereka. Jika belum memilikinya anda bisa mendownload murottal surat Al balad mp3 yang kami bagikan berikut ini.

Nama Qori’Link Download
Murottal Surat Al Balad By Abdullah Al MatroodDownload
Ngaji Surat Al Balad By Abdur Rahman As-SudaisDownload
Audio Surat Al Balad By Ahmed SaoudDownload
Tilawah Surat Al Balad By Mishary Rashid AlafasyDownload
Bacaan Surat Al Balad By Muhammad AyyubDownload
Surat Al Balad Merdu By Muhammad Taha Al JunaidDownload
Lagu Surat Al Balad By Hani Ar RifaiDownload
Mp3 Surat Al Balad By Saad al-GhamdiDownload
Download Surat Al Balad By Ahmed Al AjmiDownload
Surat Al Balad Mp3 By Yasser Al DossariDownload

Isi Kandungan Surat Al Balad

Selain membaca Al-Qur’an atau menghafalakan Al-Qur’an, sebaiknya anda supaya mengerti isi yang terkandung di dalam Al-Qur’an. Setiap surat yang ada di dalam Al-Quran memiliki isi kandungan yang berbeda, tetapi saling barkaitan satu sama lain.

Dengan memahami isi kandungan surat yang ada di dalam Al-Qur’an, maka hal itu dapat menambah keimanan bagi pembacanya. Karena di dalam Al-Qur’an ada banyak sekali kisah kaum yang mendustakan utusan Allah, kemudian Allah menurunkan siksaan kepada mereka.

Dan di dalam Al-Qur’an juga banyak menjelaskan tentang tanda-tanda kekuasaan Allah serta terdapat penjelasan mengenai sifat-sifat Allah yang mulia. Oleh karena itu alangkah baiknya jika anda bisa memahami isi kandungan di dalam Al-Qur’an.

Pada kesempatan kali ini artikel kami telah menuliskan salah satu isi kandungan surat yang ada di dalam Al-Qur’an, yaitu surat Al Balad lengkap ayat 1 sampai 20. Anda bisa langsung membacanya berikut dibawah ini.

Ayat 1 sampai 7

Ayat 1 sampai 7 berisi tentang sumpahnya Allah yang berbunyi, Aku (Allah) bersumpah demi negeri ini (Mekkah). Demi kamu (Muhammad) yang bertempat di negeri ini, (ayat ini merupakan kabar gembira untuk Rosulallah SAW, bahwa Allah akan menaklukkan kota Mekkah kepada Rosulallah SAW)

Allah juga telah bersumpah demi bapaknya manusia (Adam) dan keturunannya. Sesungguhnya Allah menciptakan manusia itu dalam keadaan kelelahan dan kesulitan ketika menjalani kehidupan di dunia. Apakah manusia menyangka tidak ada yang berkuasa atas harta yang dimiliknya?

Bahkan mereka manusia dengan bangga mengatakan “Aku telah mengeluarkan harta yang banyak”. Apakah manusia menyangka tidak ada yang tahu atas apa yang mereka kerjakan? Tetapi Allah adalah Dzat yang Maha Mengetahui, sehingga segala perbuatan manusia akan diketahui oleh Allah semua.

Ayat 8 sampai 16

Ayat 8 sampai 16 memperjelas tanda-tanda kekuasaan Allah yaitu Bukankah Allah telah memberikan dua mata untuk melihat, lidah dan dua bibir untuk berbicara. Allah juga menunjukkan dua jalan kepada manusia yaitu jalan kebaikan dan jalan keburukan?

Mengapa manusia tidak meringankan kesulitan di akhirat dengan hartanya di dunia? Kebanyakan manusia hanya berbuat maksiat dengan hartanya tersebut. Apakah kalian tahu apa itu kesulitan di akhirat dan bagaimana cara mengatasinya?

Cara mengatasi kesulitan di akhirat adalah dengan memerdekakan budak yang beriman, atau memberi makan pada hari yang kelaparan. Kepada anak yatim yaitu seorang anak yang ditinggalkan oleh bapaknya ketika dia masih kecil dari kerabat atau kepada orang miskin yang sangat fakir dan tidak punya apapun.

Ayat 17 sampai 20

Di ayat 17 sampai 20 masih melanjutkan ayat sebelumnya yaitu anak yatim dan orang miskin yang dimaksud diayat sebelumnya adalah. Anak yatim dan orang miskin yang memiliki keikhlasan di dalam hatinya, dan mereka selalu bersabar dalam menjalankan ketaatan kepada Allah.

Mereka juga berwasiat untuk saling kasih sayang dengan sesama makhluk ciptaan Allah. Mereka yang mengerjakan hal seperti itu adalah golongan kanan yaitu golongan orang-orang yang digiring untuk masuk kedalam surga.

Dan bagi orang-orang yang kafir terhadap kitab suci Al-Qur’an, mereka adalah golongan kiri yaitu golongan orang-orang yang digiring untuk masuk kedalam api neraka. Balasan bagi orang-orang kafir adalah neraka jahanam yang atasnya ditutup rapat, sehingga mereka merasakan panasnya.

Leave a Comment